7 Mitos dan Misteri Kejatuhan Cicak di Kepala
Mitos dan misteri kejatuhan cicak di kepala – Banyak orang yang mencari
tahu tentang misteri dan arti mitos kejatuhan cicak di kepala, kaki kiri maupun
di pundak kanan. Memang hal tersebut merupakan salah satu misteri yang
paling banyak di bicarakan oleh masyarakat Jawa. Bahkan sebagian orang pun
masih ada yang mempercayai apabila kejatuhan cicak seperti di kepala akan
mendapatkan kesialan bagi orang tersebut salah satu rezeki seret.
Bahkan ada pengalaman dari seseorang sesudah kejatuhan cicak kemudian
mengalami kecelakaan, selain itu juga ada pengalaman dari seseorang ada anggota keluarga yang meninggal,
Benarkan sedemikian mengerikannya itu ? Oleh sebab itu bagi anda yang penasaran
atau hanya sekedar ingin tahu mitos dan misteri yang ada di kepala, kaki
kiri maupun punggung kanan berikut ulasannya.
Baca Juga : Mitos dan Misteri Mengejutkan Angka 13
Mitos
dan Misteri Kejatuhan Cicak di Kepala
Binatang kecil sering
disebut cicak yakni salah satu hewan reptil yang suka merayap di dinding rumah
maupun di pohon, sebenarnya cicak memiliki banyak warna seperti berwarna coklat
hitam maupun berwarna abu-abu, cicak dapat tumbuh hingga mencapai 10-14 cm.
Bahkan cicak itu banyak jenisnya seperti gehyra mutilata, cosymbotus platyurus,
hemidactylus frenatus dan cyrtodactylus marmoratus. Itulah beberapa jenis
cicak, lantas apa saja mitos kejatuhan cicak kaki kiri, punggung kanan maupun di kepala ? Adapun mitosnya sebagai berikut.
1. Akan Mengalami Kesialan
Entah kapan banyak orang
yang mempercayai hal seperti ini. Konon katanya apabila kita jatuhnya cicak di
tubuh kita itu artinya merupakan suatu petanda akan mendapatkan kesialan yang
mengerikan seperti kecelakaan.
2. Rezeki Menjadi Seret
Entah kapan banyak juga
sebagian orang percaya bahwa jatuhnya cicak di kepala rezeki akan seret dalam
arti akan susah untuk mendapatkan rezekinya. Akan
tetapi dalam islam setiap orang yang lahir di dunia ini rezeki itu sudah
dibagikan saat kita masih dalam kandungan.
4. Akan Ada Anggota
Meninggal
Ini arti yang paling mengerikan, konon apabila kita kejatuhan cicak di
kepala selain rezeki seret, ternyata juga memiliki suatu arti yakni petanda bahwa
ada anggota keluarga yang akan meninggal.
Dibawah ini adalah
pengalaman nyata dari seseorang setelah kejatuhan cicak di kepala yang anda di
forum kaskus sebagai berikut.
5. Menabrak Mobil
Sebenarnya cerita ini sudah lama terjadi, cerita ini bermula saat
malam hari kepala saya kejatuhan cicak, namun bukan saya saja, tetapi adik saya juga. Lalu kemudian besoknya saya menabrak mobil, saat
itu saya naik kendaraan motor tidak kencang, untungnya saya hanya lecet.
Sesudah kejadian itu dalam beberapa hari kakek saya di kabarkan meninggal
dunia. Namun saya percaya bahwa kakek saya meninggal dan saya menabrak mobil
itu bukan karena jatuhnya cicak tadi malam, namun lebih baik alangkah baiknya untuk lebih berhati-hati apabila anda mengalami kejadian seperti saya.
7. Ibunya Meninggal
Saat itu waktu saat pulang
kerja kira-kira pukul 19.00 malam saya sampai di rumah. Akan tetapi saat saya
membuka pintu depan rumah, tiba – tiba kepala saya kejatuhan cicak. Namun bukan
saya saja, tetapi istri saja ternyata juga. Kemudian besoknya
saya dapat kabar bahwa ibu saya meninggal. Entah itu kebetulan atau tidaknya,
namun mitos itu benar terjadi kepada saya.
Cara
Mengatasi Kejatuhan Cicak
Bagi anda yang saat ini
sedang dilanda rasa takut maupun khawatir apabila jatuhnya cicak di kaki kiri, punggung kanan, cicak di kepala akan mendatangkan kesialan bagi diri sendiri
maupun keluarga, maka hal yang dapat kita lakukan adalah kita akan lebih
berhati – hati.
Misalnya apabila kita keluar
rumah mengendarai motor, maka sebaiknya lebih berhati –hati seperti mengendarai
motor tidak terlalu kencang. Selain itu juga tidak lupa juga berdoa dengan
kepercayaan masing-masing, karena berdoa adalah cara yang paling ampuh untuk
menetralisir pertanda buruk. Agar apa yang kita takutkan tidak menjadi
kenyataan.
Baca Juga : 101 Mitos dan Arti Tahi Lalat di Seluruh Tubuh
Demikian beberapa mitos dan
misteri yang banyak di bicarakan oleh banyaknya masyarakat
Jawa. Sekian pembahasan kami saat ini tentang mitos dan misteri kejatuhan cicak di kepala, terimakasih telah berkunjung.